Breaking News

Pengguna Jalan Dan Warga Mengeluh,UPT JJ Ciampea Cepat Merespon

0 0
Spread the love

Indonesiatoday – Bogor pengguna jalan dan warga setempat mengeluhkan ruas jalan Warung Borong / Ciampea yang sudah sangat memprihatinkan apa lagi pada saat musim hujan akan terlihat parah dan rusaknya jalan tersebut.

Warga yang ada di wilayah tersebut sering melihat para pengguna jalan yang mengalami kecelakaan sehinga dengan kejadian tersebut menjadi alasan warga masyarakat melaporkan kepada pihak UPT JJ wilayah Ciampea.

Laporan warga sangat di respon cepat oleh UPT JJ Ciampea,terbukti di lapangan telah di laksanakan pengerjaan pengerasan dari Dinas PUPR melalui UPT Ciampea Kecamatan Ciampea Kabupaten Bogor Rabu 1/12/2021.

,”Hampir setiap hari ada aja yang jatuh Pa,khususnya roda dua,ungkap salah satu warga yang enggan di sebut namanya.

Pekerjaan yang saat ini di laksanakan di awali dengan mengunakan batu makadam agar biar lebih keras dulu untuk itu perlu waktu.

Kepala UPT Ciampea H.Bondan, ketika di mintai keterangan lewat jaringan Watshap mengatakan,” Bahwa jalan yang sekarang di kerjakan sedang tahap pengerasan aja dulu,dan untuk selanjutnya akan di kerjakan secara maksimal pada awal tahun ini 2022,paparnya pada saat di konfirmasi lewat Telepon.

,” Kami dari UPT JJ wilayah Ciampea hanya melaporkan kepada pihak yang mengambil kebijakan,setelah kami laporkan beberapa titik lokasi jalan dan jembatan yang rusak dan perlu cepat perawatan,kami tidak tinggal diam kami juga sudah berusaha semampu kami sebagian wilayah yang berada di kecamatan Ciampea dan kecamatan lain yang menjadi wilayah kerja kami,paparnya.

Lanjut dari pengamat di lapangan, Iyan fitriawan pengamat kecamatan Ciampea UPT infrastruktur jalan dan jembatan wilayah Ciampea melaporkan beberapa titik lokasi jalan yang rusak dan perlu cepat perawatan khususnya kecamatan Ciampea pada ruas jalan Warung Borong – Ranca bungur ,pekerjaan saat ini sedang tahap pengerasan untuk meminimalisir hal-hal yang tidak diinginkan terjadi,tambahnya.

Dan semoga di Tahun 2022 akan di laksanakan pengecoran pungkasnya.

Redaksi

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %