indonesiatoday.id, Ditengah pelaksanaan kunjungan kerja Div Propam Mabes Polri yang dipimpin Kabag Binplin Biro Provos Mabes Polri yang dipimpin KBP Agoeng Adi Kurniawan sejumlah pejabat dan anggota mengikuti pemeriksaan urine, Selasa (14/9/2021).
Hal ini dilakukan dengan tujuan untuk memastikan personil di jajaran Polres Gowa jauh dari penyalahgunaan narkoba.
Sejumlah personil Provos Mabes Polri dan Polda Sulsel melakukan pengawasan secara ketat terhadap para personil saat pengambilan urine bahkan Kapolres Gowa selaku role model menjadi orang yang pertama melakukan pemeriksaan urine kemudian diikuti seluruh pejabat utama dan anggota Polres Gowa.
Kapolres Gowa mengatakan,”saya selaku role model harus menjadi teladan bagi seluruh anggota dan saya siap mengikuti seluruh tahapan pemeriksaan, ujar AKBP Tri Goffarudin. P. SIK.,MH
Saya juga sangat mengapresiasi Sidak yang dilakukan divisi propam Polri ini dan berharap melalui pemeriksaan urine akan mampu mengantisipasi terjadinya penyalahgunaan obat-obat terlarang di lingkungan Polri khususnya di Polres Gowa,” tambah Tri Goffarudin.(Harun)
Humas Polres Gowa